Navigation

Penyiapan Sarana dan Prasarana Program TMMD di Genjot

KUDUS - Kamis (30-03-2017 ) Program TMMD Reguler 98 Kodim 0722/Kudus TA. 2017 beberapa hari lagi akan di buka, persiapan terus di maksimalkan di antaranya lapangan yang akan menjadi tempat upacara pembukaan.

Persiapan yang di pimpin langsung oleh Kasdim Kodim 0722/Kudus (Mayor inf Sagimin ) dengan melibatkan pasukan siaga  dari Kodim Kudus ini lebih di fokuskan  pada kebersihan dan keindahan lapangan,  sehingga pelaksanaan upacara nanti tidak ada hal kurang.

Kegiatan tersebut menerjunkan mesin rumput sebanyak 3 buah, di antaranya Serda Susmadi yang tergabung anggota siaga turut menukangi mesin rumput, untuk merapikan rumput yang masih panjang dan tidak terawat, di harapkan dengan persiapan yang optimal akan menghasilkan yang maksimal.
Share
Banner

Post A Comment:

0 comments: