Navigation

TMMD Berbuat terbaik Di Tengah - Tengah Masyarakat

KUDUS - TNI Manunggal Membangun Desa ( TMMD) Reguler ke 98 di jajaran Korem 073/Makutarama di wilayah Kabupaten Kudus sudah resmi dibuka lima hari yang lalu oleh Gubernur Jateng (Drs Heru Sujatmoko M.si) yang didampingi oleh Kolonel Inf Yoseph Robert Giri S.IP,M.Si Danrem 073/Makutarama di Desa Kandangmas Kecamatan Dawe Kudus, Sene (10/4).Dari rankaian susunan Upacara dilanjutkan dengan acara tambahan berupa penyerahan bibit tanaman secara simbolis, sajian Barongsai yang dimaikan oleh anggota YONARHANUD SE 15 , pengobatan gratis dari RS Kartika Husada bersama dr.Anggora  , Puskesmas rojasari  Dawe dan Pasar murah produk unggulam lokal kecamatan Dawe.

Sasaran kegiatan yang dilaksanakan meliputi sasaran fisik pembuatan jembatan  panjang 12 m lebar 4 m dan lebar 6 m, Pembuatan talut jalan panjang 30 m lebar 30 cm dan tinggi 1,5 m. Betonisasi jalan panjang 300m lebar 3 m tebal 15  cm dan Rahap Rumah Tidak Layak Huni (RTLK) Pasiter Dim 0722/Kudus.

Kapten Inf Heru Cahyono Pasi Terdim Kudus pada saat memaparkan rangkaian TMMD  bedah rumah kepada Danrem 073/Makutara Kolonel Inf Yoseph Robert Giri S.IP,M.Si  ,   dilokasi bedah rumah tempat Ibu sariti Rt.02/Rw.05 Dukuh Sekandang Kandangmas Dawe, yang didampingi oleh Dandim 0722/Kudus  Lerkol Czi Gunawan Yudha Kusuma , H. Sofwan Kapala Desa, turut serta ketua Persit Kartika Candra Kirana Cabang CXIII Kodim 0722/Kudus bersengkuyung memberikan suprot baik dari segi ketrampilan maupun wawasan   kepada warga.

Danrem 073/Makutarama mengatakan Pemerintah  daerah serta komponen masyarakat yang dilaksanakan secara terpadu dan berkesinambungan dalam upaya membantu meningkatkan akselerasi pembangunan di daerahnya.
(dkn06)
Share
Banner

Post A Comment:

0 comments: