Grobongan,
Satuan tugas Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke 99 Kodim
0717/Purwodadi masih terlihat tegar dan semangat. Anggota Yon Arhanudse 15, Yon
Zipur 4 dan Zibang Kodam IV/Diponegoro sebelum melaksanakan Kegiatan kerja
bhakti semua anggota di wajibkan apel pagi untuk pengecekan personil.
Kamis(07/07).
Sebagai Komandan
SSK di lapangan Letda Arh Agus Riyono begitu gagah dan cakap saat berdiri
didepan mengambil apel. Setelah mengucap salam dilanjutkan berdoa agar dalam
melaksanakan tugas diberikan kekuatan, keselamatan dan keberhasilan. Dalam
arahannya Dan SST mengatakan, "semua pekerjaan di sini berat tidak ada
yang tidak berat tetapi kalau kita kerjakan bersama sama dengan bergotong
royong bersama masyarakat dan juga instansi lain, pasti tidak ada yang berat,"
ungkapnya.
Sebelum
melaksanakan kegiatan apapun usahakan berdoa biar kita diberi keselamatan, keberhasilan
sampai selesai kegiatan nanti. Agus juga menambahkan apabila anggota yang ada
keperluan yang sifatnya mendadak supaya ijin, agar ada yang bertanggunjawab.
Post A Comment:
0 comments: