Grobogan--Penampilan
Habib Dwi Angoro Putra, bocah 12 tahun murid Kelas V SDN 1 Kronggen Kecamatan
Brati sungguh memukau para tamu undangan, peserta upacara dan masyarakat yang
menyaksikan upacara pembukaan TMMD Reguler 99 Tahun 2017 di lapangan Desa
Karangsari Kecamatan Brati Kabupaten Grobogan kemarin, Selasa (4/7).
Putra dari
Bapak Purwo Utomo dan Ibu Mikadiana yang beralamat RT 2/5 Desa Karangsari ini
sungguh mempunyai kemampuan yang luar biasa. Ia pernah meraih juara 1 lomba
bercerita tingkat Kabupaten Grobogan tahun 2017 dan rangking 7 duta bercerita
ditingkat Propinsi Jawa Tengah.
Kali ini
Habib Dwi Angoro bercerita tentang legenda rakyat Grobogan yaitu Bendhe Bicak
Dewi Nawangwulan di Desa Pasiraman Kecamatan Brati yang ditulis oleh Ki Wartono
yang membuat semua yang hadir terpukau.
"Kemampuan
Habib mulai terlihat saat ia duduk di sekolah TK, ia senang sekali bercerita
dengan teman-temannya dan tidak malu kalo disuruh tampil ke depan kelas untuk
bercerita dihadapan guru dan temannya." jelas Purwo.
"Dari
kecil Habib hobinya membaca buku, khususnya buku-buku dongeng.Makanya di
kamarnya banyak sekali koleksi buku.Kami sebagai orang tua turut mendukung dan
selalu mendorong Habib untuk lebih menggali bakatnya sehingga bisa berprestasi
ditingkat yang lebih tinggi." tambah Mikadiana.
Post A Comment:
0 comments: