GROBOGAN -
Rasa aman dalam kehidupan masyarakat memang sangat dibutuhkan oleh semua
warga apalagi dalam era sekarang ini
kalau kita simak dalam media televisi maupun media cetak masih banyak
kejadian-kejadian kriminal ditengah tengah lingkungan masyarakat sehingga
diperlukan sistem untuk mencegahnya yaitu Siskamling yang dilakukan oleh
masyarakat setempat jadi tidak semata-mata mengandalkan patroli dari TNI/POLRI.
Jumat (7/7).
Untuk itu
guna menunjang kegiatan keamanan lingkungan di desa Karangsari kecamatan.Brati
didalam pelaksanaan TMMD Reguler Ke 99 sasaran pembangunan fisik selain pembangunan
sarana infrastruktur jalan juga dibangun poskamling contohnya di dusun
Pulorejo." Mangke menawi pos kamplinge sampun dados mesti rame mas (Jawa)
Nanti kalau sudah jadi pasti rame mas" ujar kakek Parju disela sela
pembongkaran pos kampling yang akan dibangun.
Meskipun yang
selama ini sudah ada dilingkungan warga akan tetapi sangat perlu untuk
ditingkatkan lagi pelaksanaannya sehingga dengan adanya pembangunan tersebut
diharapkan warga punya pos kampling baru nantinya untuk dijadikan kumpul-kumpul
warga dalam rangka melaksanakan keamanan lingkungan.
Post A Comment:
0 comments: